Cara Agar Followers Instagram Banyak - Smart Tips Untuk Reseller Online
Instagram? Pastinya saat ini banyak dari beberapa orang yang memikirkan bagaimana agar followers Instagram kamu memiliki banyak followers. Bahkan kalau bisa bertambah 100 - 1000 perdetik.
Kamu sendiri pun pastinya ingin sekali memiliki akun Instagram yang memiliki banyak followers kan?
Followers sendiri merupakan akun atau orang yang mengikuti atau berlanggan terhadap suatu akun.
Namun Kontribusi followers sendiri di Instagram sangat menentukan baik, buruk, terkenal atau tidaknya sebuah akun.
Saat ini Instagram juga sangat populer di kalangan remaja bahkan sampai para pebisnis pun kini sudah banyak yang menggunakan social media Instagram sebagai sarana untuk mempromosikan BRAND, PRODUK dan PROMOSI di perusahaan mereka.
Tak heran, kini banyak orang atau perusahaan berlomba-lomba membuat sebuah akun Instagram dan menjadikan akun Instagram yang mereka miliki menjadi sebuah akun yang terkenal.
Salah satu syarat agar akun Instagram menjadi akun yang terkenal adalah dengan memiliki banyak Followers.
Yang mana Followers Instagram memiliki beberapa manfaat untuk kamu ataupun bisnis kamu.
Untuk memiliki dan menambahkan banyak Followers Instagram tidaklah mudah.
Kamu harus mengetahui beberapa trik dan bahkan kamu harus mengeluarkan modal, baik secara financial, waktu bahkan juga fikiran.
Namun nantinya jika akun Instagram kamu sudah memiliki banyak followers. Akan banyak sekali manfaat yang akan dapatkan dari para followers Instagram tersebut.
Manfaat memiliki banyak followers Instagram:
- Akan membuat akun Instagram kamu memiliki kredibilitas dan tentunya kepercayaan oang lain bahwa akun tersebut sangat bagus dan tentunya akan menaikan interaksi atau engagement.
- Selain itu dengan Followers Instagram yang banyak, kamu juga akan mendapatkan penghasilan tambahan dari orang-orang yang ingin memasang Iklan di akun kamu (Paid Promote ataupun Endorse).
Berikut Tips Agar Instagram Kamu Memiliki Banyak Followers:
1. Follow akun Instagram yang sudah terkenal
Apakah kamu pernah melihat beberapa akun Instagram artis ataupun selebgram?
Akun mereka tersebut pastinya sudah memiliki banyak Followers dari puluhan ribu, ratusan ribu bahkan jutaan Followers.
Nah langkah pertama yang dapat kamu lakukan adalah dengan memfollow akun-akun yang sudah memiliki banyak Followers.
Dengan cara tersebut biasanya pihak Instagram akan melakukan sugest ke beberapa akun yang memiliki following yang sama. Dan secara tidak langsung akun kamu akan di promosikan oleh Instagram sesuai dengan kesamaan Following.
2. Spam Like dan Comment
Setelah kamu sudah memfollow beberapa akun Instagram yang memiliki banyak followers.
Kini tips untuk menambahkan followers Instagram kamu berikutnya adalah dengan cara melakukan like ataupun komentar pada postingan akun yang kamu follow.
Walaupun sebenarnya cara ini sangat tidak baik, terlebih akan sangat menggangu. Namun untuk permulaan cara ini dapat kamu jadikan sebagai salah satu usaha untuk mempromosikan akun kamu dan memperlihatkan bahwa kamu ada di Instagram.
Pastikan juga kamu harus mengerti batas kewajaran dalam memberikan komentar. Karena ada beberapa peraturan Instagram tentang bagaimana memberikan komentar yang baik.
Bisanya Instagram akan memberikan warning atau peringatan apabila kamu melebihi kapasitas untuk komentar, ataupun memerikan komentar yang tidak baik (SARA, Kekerasan)
3. Posting Foto atau Video yang menarik dan Unik
Salah satu alasan orang memfollow sebuah akun Instagram adalah karena mereka merasa perlu mengikuti setiap postingan yang di posting oleh akun Instagram tersebut.
Jadi buatlah postingan yang menarik, unik atau sebisa mungkin buatlah postingan kamu tersebut berguna dan dapat membuat orang tertarik untuk terus melihat setiap postingan yang kamu upload di Instagram.
Namun apabila akun kamu merupakan sebuah akun perusahaan atau bisnis. Ada beberapa tips yang dapat kamu lakukan agar dapat menarik orang lain memfollow akun kamu.
Cari angle yang menarik
Pikirkan tentang apakah Anda harus menampilkan seluruh produk, menampilkan produk dengan frame tertentu atau menyertakan item atau brand yang lain untuk menemani produk tersebut.
Biasanya salah satu kesalahan yang di buat adalah, banyak beberapa akun membuat sebuah foto atau gambar produknya terlalu banyak menjadi satu gambar. Tanpa memeperhatikan kejelasan dan tampilan gambar yang akan di posting.
Hal tersebut justru akan membuat orang yang melihat juga tidak tertarik dan membuat akun kamu di nilai kurang menarik untuk di follow.
Buat Konten Promosi yang menarik namun tetap jelas
Apa yang pertama kali kamu cari dari sebuah akun Instagram brand?
Promosi? Iya, pastinya selain sebuah produk. Kamu pastinya akan mencari promo yang sedang berlangsung dari sebuah brand tersebut. Baik itu discount, sale ataupun promosi lainnya yang di lakukan oleh brand tersebut.
Jadi buatlah konten sebuah promosi yang unik dan menarik, namun pastikan juga konten tersebut dapat dilihat jelas dan tetap menonjolkan promosi yang kamu tuju.
Pemilihan Caption.
Instagram merupakan sebuah sosial media yang lebih menonjolkan gambar atau video.
Sebuah gambar tidak akan sempurna dan sulit dimengerti bila tidak ada info ataupun yang biasa dikenal caption.
Dimana caption tersebut biasanya merupakan sebuah deskripsi dari konten yang kamu posting.
Adakalanya caption juga bisa berupa quotes, saran, ataupun hal lain.
Ohya, kita juga bisa untuk membuat Caption Instagram dengan menggunakan Canva.
Biasakan juga sertakan CALL TO ACTION (CTA) pada caption kamu.
Jika kamu ingin orang-orang atau followers kamu untuk mengunjungi website kamu, mintalah mereka untuk "Klik link pada bio".
Jika kamu ingin orang-orang menghubungi kontak kamu atau mengunjungi toko kamu, buatlah caption yang menginstruksikan mereka untuk menghubungi salah satu kontak kamu. Atau bisa juga kamu tambahkan sebuah promo bila mereka menghubungi kontak tersebut
Tambahkan hashtag
Tambahkan hashtag yang berhubungan dengan bisnis atau tujuan kamu.
Bamun boleh juga kamu gunakan beberapa hashtag yang sedang trend atau ramai dicari.Karena hal tersebut dapat memeberikan kesempatan lebih banyak agar konten (gambar atau video) yang kamu post dilihat oleh banyak akun Instagram lain. Dan bahkan bisa mendatangakan followers baru untuk akun kamu.
Beberapa hashtag populer di Indonesia dan dunia yang bisa kamu gunakan di setiap postingan kamu:
#fashiongram
#fashionable
#fashionista
#fashionaddict
#styleoftheday
#ootd
#outfitoftheday
#vscocam
#todaysoutfit
#ootdshare
4. Coba untuk Paid Promote atau Endorse
Pernah dengar istilah PP (Paid Promote) atau PE (Paid Endorsse)?
Saat ini istilah PP dan Endorse sendiri sudah sangat terkenal di Instagram. Bahkan kini di INstagram ada beberapa akun yang secara terang-terangan menawarkan jasa Paid Promote dan Endorse.
Terlebih dengan adanya istilah selebgram. Yang mana selebgram tersebut merupakan akun-akun artis yang memiliki banyak followers. Dan Paid Promote dan Endorse tersebut di jadikan sebuah ladang usaha para selebgram untuk mendapatkan penghasilan.
Namun untuk Paid Promote dan Endorse sendiri ada beberapa hal yang perlu kamu perhatikan ya.
Pastikan akun yang akan kamu pilih untuk PP atau Endorse merupakan akun yang tidak hanya memiliki followers banyak, namun akun tersebut juga harus memiliki interaksi yang tinggi di setiap postinganya.
Karena banyak beberapa akun yang memiliki followers banyak namun tidak memiliki engagement yang cukup baik.
Dan hal tersebut akan membuat kamu menjadi percuma bila melakukan PP atau Endorse di akun tersebut. Karena akun tersebut hanya memiliki followes yang pasif dan tentuanya tidak akan maksimal untuk menambah followers kamu.
Pastikan juga rentang usia followers yang di miliki akun tersebut dan di sesuaikan dengan tujuan kamu mencari followers.
Karena setiap akun yang memiliki followers banyak pasti mereka memiliki ciri dan pastinya pengikut yang berbeda. Jangan nantinya kamu mendapatkan followers yang tidak sesuai dengan kriteria yang kamu inginkan.
5. Membuat Event
Dengan adanya event atau biasa disebut campaign. Tentunya hal tersebut akan membuat menarik beberapa orang untuk ikut serta.
Hal ini dapat kamu jadikan momentum untuk menjaring banyak orang untuk memfollow akun Instagram yang kamu miliki atau kelola.
Terlebih jika event yang kamu lakukan memiliki hadiah atau gift yang cukup bernilai atau mahal.
Namun perlu di ketahui juga. Beberapa followers yang memfollow kamu ketika event berlangsung bisa jadi mereka hanya tertarik pada hadiah yang kamu sediakan.
Jadi ketika event berakhir, pastikan kamu tetap konsisten membuat konten yang unik, dan berguna agar para followers kamu tetap setia memfollow kamu (tidak melakukan unfollow).
6. Ubah Akun IG Personal menjadi Akun Bisnis
Selain mengandalkan paid promote di akun popular, Anda juga bisa mempromosikan akun Anda sendiri melalui fitur sponsor berbayar Instagram.
Caranya mudah, pertama buatlah halaman (fanpage) melalui Facebook.
Jika sudah, Anda tinggal mengubah pengaturan akun Instagram Anda menjadi akun bisnis yang ditautkan dengan Fanpage pada Facebook.
Nantinya, tampilan Instagram Anda akan mengalami sedikit perubahan. Pada bio akan tertulis kategori akun sesuai fanpage yang Anda buat.
Bisa menjadi penulis, seniman, artis, atau pengusaha. Lakukan promosi postingan Anda secara berkala, buatlah target audience yang jelas dan terukur.
7. Tautkan dengan Sosial Media Lain
Sosial media tidak hanya terbatas pada Instagram. Oleh karena itu, Anda tidak boleh mengabaikan keberadaan sosial media yang lain seperti Facebook, Twitter, Pinterest, dll.
Pastikan Anda memiliki semua sosial media yang berkaitan dengan produk yang Anda miliki. Lalu mencantumkan tautan akun Instagram Anda pada bio sosial media yang lain.
Hal ini akan memberikan dampak baik karena ini seperti sistem Backlink untuk mencukupi kebutuhan SEO (optimasi mesin pencari).
8. Mengadakan Kompetisi
Mengadakan kompetisi untuk memperingati event special bisa menjadi senjata ampuh menaikkan follower Instagram.
Apalagi dengan mencantumkan persyaratan mengikuti (follow) Instagram Anda, asalkan hadiah yang ditawarkan jelas, bersiaplah untuk dihujani follower dalam sekejap.
Agar menjangkau peserta kompetisi yang lebih besar, gunakan fitur promosi berbayar pada akun Instagram bisnis Anda.
Atau bisa dengan menambahkan persyaratan lain berupa repost poster kompetisi di akun sosial media peserta.
9. Mengadakan Giveaway
Jangan pernah meremehkan sebuah produk, karena jika sudah tertulis label giveaway, pulsa seharga 10K saja siap dijadikan rebutan ratusan orang.
Ini juga bisa menjadi cara jitu bagi Anda yang ingin menaikkan follower, adakan saja giveaway untuk menarik atensi orang lain.
10. Menggunakan Autofollowers
Autofollowers? Mungkin istilah tersebut sudah tidak asing lagi bagi kamu.
Autofollowers sendiri sebenarnya sudah kita kenal sejak masih di era sosial media twitter.
Yang mana autofollowers sendiri merupakan bot, yang otomatis akan membantu kamu mendapatkan followers dengaan cara memfollow beberapa akun dan kamu akan mendapatkan follback dari akun-akun yang telah kamu follow tersebut.
Namun cara ini memiliki kelemahan yang sangat amat terlihat.
Dimana terkadang kamu akan lebih memiliki banyak following dari pada followers. Dan kamu juga akan cukup lelah untuk melakukan unfollow.
Cara ini juga rentan akan bannded dari pihak Official Instagram.
11. Menggunakan fitur Instagram Stories
Menggunakan fitur Instagram seperti Instagram Stories: Dengan menggunakan fitur ini, Anda dapat meningkatkan interaksi dan engagement dengan pengikut Anda.
Instagram Stories adalah fitur dari platform media sosial Instagram yang memungkinkan pengguna untuk membagikan foto dan video yang menghilang setelah 24 jam.
Fitur ini sangat populer di kalangan pengguna Instagram karena menyediakan cara mudah untuk berbagi momen sehari-hari dengan teman dan pengikut mereka.
Pengguna dapat menambahkan teks, stiker, filter, dan berbagai efek lainnya pada Stories mereka untuk membuatnya lebih menarik.
Selain itu, pengguna juga dapat melihat siapa yang telah melihat Stories mereka dan menanggapi dengan pesan langsung atau emoji. Instagram Stories adalah salah satu fitur paling populer dan inovatif dari platform media sosial Instagram.
12. Membuat Instagram Reels
Instagram Reels adalah fitur baru dari platform media sosial Instagram yang memungkinkan pengguna untuk membuat video pendek hingga 60 detik dengan musik dan efek kreatif.
Membuat konten video Instagram Reels menarik, keren dan bermanfaat secara rutin dapat meningkatkan jumlah followers.
13. Membeli Followers
Selain dengan autofollowers, cara tercepat menambah followers Instagram adalah dengan membeli followers.
Dan kini banyak beberapa orang atau web yang membuka jasa jual followers. Baik itu followers aktif ataupun followers pasif.
Untuk harganya sendiri berbeda-beda setiap penjual followers. Namun yang pasti, biasanya harga untuk followers aktif lebih mahal dari pada followers pasif.
Mungkin hal tersebut dikarenakan followers aktif sendiri bisa melakukan interaksi di akun Instagram kamu, yang mana akan menaikan nilai engagement akun kamu.
Walaupun demikian followers aktif sendiri berkemungkinan untuk melakukan unfollow jika mereka merasa postingan atau konten yang ada di akun Instagram milik kamu tidak bagus atau tidak menarik bagi mereka.
Dan sebenarnya dengan kamu membeli followers. Mungkin kamu akan lebih cepat menaikan followers kamu.
Tapi kelemahan dari membeli followers ini adalah kamu tidak akan mendapatkan followers yang aktif (jika kamu membeli followers pasif)
Dan kamu juga tidak akan mendapatkan followers yang kamu inginkan atau bahkan kamu akan kehilangan followers yang kamu beli (jika followers aktif) tersebut jika mereka tidak tertarik dengan akun kamu.
Dengan bertambahnya followers Instagram kamu menjadi banyak. Pastinya akan membuat brand atau personality kamu menjadi lebih terkenal dan diketahui oleh orang lain.
Walaupun followers kamu saat ini masih sedikit, jangan berkecil hati. Coba lah beberapa cara tersebut.
Dan teruslah konsisten untuk mengelola akun instagram kamu agar memiliki banyak followers.
Baca juga: